Tampilkan postingan dengan label Headline. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Headline. Tampilkan semua postingan

Kericuhan Terjadi di Sidang Paripurna HUT Provinsi Banten

Kericuhan Terjadi di Sidang Paripurna HUT Provinsi Banten 

Serang - Mitrapubliknews.com, - Sidang Paripurna HUT Provinsi Banten ke 23 berlangsung di Gedung DPRD Banten pada Rabu, 4 Oktober 2023.

Dalam prosesnya, ada dua mahasiswa yang ngamuk didalam ruang sidang. Itu terjadi saat Pj Gubernur Banten Al Muktabar menyampaikan sambutan.

Dua dari mahasiswa tersebut satu diantaranya bernama Sahrul Muhtarom. Pria tersebut dari Keluarga Mahasiswa Lebak atau KUMALA.

Baca Juga :

Cabang GMNI Tangsel Audiensi Dengan DKP3 Tangsel

Sekda Lepas Kader Muda Kabupaten Tangerang Ikut Latihan Kepemimpinan Nasional

Aksi itupun sempat membuat suasana tegang lantaran kedua mahasiswa tidak hanya ngamuk tetapi juga menyampaikan aspirasi dengan lantang.

Bahkan Pj Gubernur Banten Al Muktabar yang pada saat itu sedang menyampaikan sambutan, sempat terhenti.

"Pj Gubernur gagal," katanya terdengar teriakan mahasiswa sambil ngamuk di ruang Sidang Paripurna HUT Provisni Banten ke 23.

Aksi yang terjadi sekitar pukul 11.40 WIB itu, mengundang reaksi tim keamanan. Kedua mahasiswa itupun dibawa ke luar gedung.

Pada saat bersamaan, ratusan mahasiswa dari berbagai organisasi juga masih berlangsung melakukan aksi unjuk rasa.

(#Acy-Mitrapublik)


(About Tangerang ID)

Sambut HUT RI Ke-78, Camat Pasar Kemis Lepas Ribuan Peserta Gerak Jalan Santai



Tangerang, - Mitrapubliknews.com, - Kecamatan Pasar Kemis selenggarakan gerak jalan santai dalam menyambut HUT RI ke-78 ribuan masyarakat Pasar Kemis antusias mengikuti gerak jalan santai tersebut.

Gerak jalan santai yang diikuti oleh perangkat Kelurahan, Desa, organisasi kepemudaan, kepala sekolah, para siswa/siswi smp dan sma warga pasar kemis, serta Instansi lainnya dilingkup kecamatan Pasar Kemis, Sabtu (12/08/2023).

Baca Juga : 

Berbagi Kebahagiaan, Camat Pasar Kemis Hadiri Santunan Anak Yatim

Camat Pasar Kemis Hadiri Peletakan Batu Pertama Rumah Tidak Layak Huni

Peserta gerak jalan santai menempuh dengan jarak 5 KM dimana rute tersebut sudah di hitung dengan matang matang. Adapun pelepasan gerak jalan santai ditandai dengan mengangkat bendera start oleh Camat Pasar Kemis H. Sony Karsan, S.sos, MM, Kp bersama Forkopimcam Pasar Kemis.

''Alhamdulillah saya ucapkan kepada ketua panitia HUT RI Ke-78 beserta jajaran yang sudah menyelenggarakan event ini yang sangat meriah dan tak lupa saya ucapkan juga kepada Forkopimcam, Kasi dan Kasubag yang turut serta instansi lainnya yang sudah membantu," ucap H. Karsan Camat Pasar Kemis.

Sambungnya "bukan hanya gerak jalan santai aja yang kami adakan berbagai pertandingan antar instansi yaitu sepak bola, tenis meja, bola voly dan masih ada yang lainnya dan semua pertandingannya berjalan dengan meriah dan aman," terang Camat H. Karsan.

Masih kata H. Karsan "Acara tersebut dirangkai dengan pembagian doorprize kepada para peserta gerak jalan santai yang sudah mengantongi kupon yang telah disediakan oleh panita, panitia menyediakan hadiah hadiah yang cukup menarik ada Sepada, Kulkas, TV dan lainnya," pungkasnya.

(*/Muhamad Acoy)

Proker AMPP Paseba "Respon Lingkungan" Bersihkan Tumpukan Sampah di Aliran Sungai Beduyut


Tangerang, - Mitrapubliknews.com, - Progam Kerja AMPP Paseba Tangerang Utara, bidang Lingkungan Hidup dengan sebutan "Respon Lingkungan" melakukan kegiatan pembersihan sampah dialiran sungai beduyut yang melewati 3 desa di Kecamatan Pakuhaji. (27/06/2023).

Ketua koordinator Ade Firman Fauzy, mengatakan kegiatan ini melibatkan 3 Pemdes yang di lalui sungai.

"Kegiatan ini melibatkan 3 Pemerintah Desa, diantaranya Pemdes Rawa Boni, Pemdes Buaran, dan Pemdes Laksana, karena perihal sampah di sungai ini melewati 3 desa tersebut," ujar Ade Firman.


Sambung Koordinator, titik-titik penumpukan sampah sudah kami angkat kejalan.

"Ada dua titik penumpukan sampah, yang pertama ada di Kampung Bebulak Kosambi Desa Buaran Bambu, dan yang paling parah titik penumpukan sampah di Kampung Kosambi Desa Lakasana," ujar Ade Firman.

Pengangkatan Sampah, kami sudah berkoordinasi dengan DLHK Kabupaten Tangerang dan Petugas Sampah Kecamatan Pakuhaji, respon baik langsung menurunkan pasukannya.

"Kami berbondong-bondong dengan DLHK Kabupaten Tangerang, mengangkat sampah yang menumpuk disungai, di Kampung Kosambi Desa Laksana dan titik kedua Kampung Bebulak Kosambi Desa Buaran Bambu, diangkat dan diangkut oleh petugas Sampah Kecamatan Pakuhaji," ujar Ade Firman.

Penghujung kegiatan "Respon Lingkungan", Ketua AMPP Paseba Tangerang Utara Richad, menyayangkan kurang responnya Pemdes yang dilalui aliran sungai.

"Sangat disayangkan, Pemdes Laksana yang tidak merespon kegiatan ini," ujar Richad.

Sambungnya, kami berterimakasih kepada semua pihak yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan ini.

"Saya mewakili AMPP Paseba Tangerang Utara, berterima kasih kepada semua pihak yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan "Respon Lingkungan" ini, untuk pengangkatan di titik-titik sampah kami sudah berkoordinasi dengan DLHK Kabupaten Tangerang, akan diangkat setelah cuti bersama Idul Adha, dan kami juga mengajak kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarang apa lagi ke aliran sungai," ujar Richad.

(*/Rcd)

Personel Gegana Satbrimob Polda Banten Laksanakan Sterilisasi Vihara di Wilkum Polresta Kota Serang

Serang, - Mitrapubliknews.com, - Satuan Brimob Polda Banten lakukan pengamanan Vihara di Wilkum Polresta Kota Serang, pada Minggu (04/06/2023). 

Satuan Brimob Polda Banten menerjunkan beberapa personel di lokasi tempat ibadah umat Budha, untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat pemeluk agama Budha. 

Komandan Satuan Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin mengatakan satuan Brimob Polda Banten, siap melayani masyarakat agar aman dan nyaman melakukan ibadahnya. Beberapa personil sudah kami tempatkan di beberapa titik tempat ibadah umat Budha. 

Kegiatan Sterilisasi Vihara Mandalawangi Agama, Vihara Avalokitesvara Banten dan Metta Serang di pimpin oleh 1 unit Jibom dan Kbr Detasemen Gegana Satbrimob Polda Banten.

"Tujuan Kegiatan ini menciptakan perasaan aman dan kondusif, pelaksanaan sterilisasi agar tempat aman dan steril dari barang atau benda yang dicurigai sebagai bom," pungkas Dede. (Bidhumas).