Tampilkan postingan dengan label Diduga Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa (PKD) Desa Mekar Kondang Bukan Warga Setempat PkD Desa Mekar Kondang Kec.Sukadiri. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Diduga Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa (PKD) Desa Mekar Kondang Bukan Warga Setempat PkD Desa Mekar Kondang Kec.Sukadiri. Tampilkan semua postingan

Diduga Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa (PKD) Desa Mekar Kondang Bukan Warga Setempat

 




Tangerang - Mitrapubliknews.com -  Pasca diumumkan 8 anggota Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa (PKD) oleh masing-masing Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan secara serentak pada tanggal 31 Mai 2024 lalu. Hasilnya mendapat sorotan dari warga Desa Mekar Kondang.


Pasalnya warga menduga yang lolos menjadi PKD Desa Mekar Kondang bukanlah warga setempat, hal tersebut dikuatkan oleh warga yang sama sekali tidak mengenal orang tersebut.


Salah satu warga setempat, Karta  mengatakan begitu ada pengumuman yang lolos sebagai anggota PKD dirinya melihat dan membaca untuk Desa Mekar Kondang, akan tetapi dirinya tidak mengetahui orang dengan nama tersebut yang lolos menjadi anggota PKD Desa Mekar Kondang.


"Ini yang lolos menjadi PKD Desa Mekar Kondang kok saya tidak tahu ya! Inisialnya AM, kemudian saya pun mencari tahu siap gerangan AM tersebut dan ternyata dirinya katanya bukan warga desa setempat bahkan kecamatan lain," ungkapnya.


Lebih lanjut dirinya mengatakan, "Sebenarnya ada 2 warga lain yang juga ikut mendaftar perekrutan PKD dan jelas warga setempat, akan tetapi kenapa yang lolos warga kecamatan lain," terangnya kesal.


Karta juga mengatakan dirinya akan mengkroscek lebih mendalam terkait hal ini dan kalau ternyata memang benar PKD tersebut bukan warga Desa Mekar Kondang dirinya akan membuat pengaduan kepada Bawaslu Kabupaten Tangerang.


Sementara itu ketua Panwascam Sukadiri waktu di konfirmasi lewat whatsapp oleh awak media belum memberikan keterangan.

(*/Acy).