4 Rumah Warga Roboh Hancur Berantakan Tertiup Angin,di Desa Laksana pakuhaji
Tangerang, Mitrapubliknews.com -Sebanyak 4 Rumah Warga Kp Laksana RT 01 RW 02 Desa Laksana Kecamatan Pakuhaji Kabupaten Tangerang, Roboh Akibat Tertiup Angin, Sabtu(03-08-2024).
Diantara Rumah yang roboh dari 4 Kepala Keluarga yaitu, Nasar Tukang becak, Adam kuli serabutan, Martin kuli panggul di pasar dan Masanudin kuli bangunan, dan 4 warga tersebut tergolong keluarga miskin, yang rumahnya juga tidak layak huni dan penghasilannya tidak tetap, Nasar melihat rumahnya roboh dan hancur berantakan hanya pasrah dan mohon bantuannya kepada Donatur, dan Pemerintah yang terkait untuk membangun rumahnya yang roboh, ketika di tanya awak media.
Tajudin Drajat Kepala Desa Laksana, yang siap siaga bersama stafnya, beserta Babinsa, Ketua RT, ketua RW, Kadus, dan di bantu warga setempat untuk merapihkan puing-puing genteng yang hancur dan berserahkan, dan Tajudin Drajat Kades Laksana juga akan melaporkan kejadian ini kepada Dinas intansi terkait yang menangani Permasalahan Bedah Rumah Tidak Layak Huni untuk segera dibangun kembali tempat tinggalnya demi untuk kenyamanan warganya yang terkena musibah, dan alhamdulilah langsung datang Bahrudin Ketua Forum Bedah Rumah Tidak Layak Huni Kecamatan Pakuhaji. Pungkasnya.
Bahrudin Ketua Forum Bedah Rumah Tidak Layak Huni Kecamatan Pakuhaji, membenarkan kejadian musibah robohnya 4 rumah warga di Kampung Laksana RT 01 RW 02 ini, akibat tertiup angin, salah satunya adalah kepala keluarga yang mendapatkan Program Pemberian Bantuan Tunai Bersyarat atau PKH, dan kami segera mengambil tindakan frefentip, untuk mengajukan permohonan Bantuan Bedah Rumah Tidak Layak Huni kepada Dinas terkait, dan kami juga meminta Poto copy KTP dan KK, kepada 4 orang kepala keluarga, untuk Pengajuan Bantuan Bedah Rumah Tidak Layak Huni, dan mudah-mudahan bisa terlealisasi, tutup.
(*/Mdv)