Kapolsek Rajeg Gelar Konferensi Pers, Ungkap Kasus Pencurian Dengan Kekerasan



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono melalui Kapolsek Rajeg AKP Hajaji menggelar konferensi pers di halaman Mapolsek Rajeg pada Kamis, (17 April 2025).


Acara tersebut dihadiri oleh Kasi Humas Polresta Tangerang dan Kanit Reskrim


Terkait penangkapan pelaku tindak pidana pencurian dengan kekerasan sesuai Pasal 365 KUHP. Peristiwa terjadi pada Senin pagi, Tanggal 10 Februari 2025 sekitar pukul 04.30 WIB di Jalan Kampung Nanggul RT.03/02 Desa Sukasari Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang.


Korban bernama I.I (39 tahun) mengalami luka bacok pada pundak kanan saat sepeda motornya dirampas oleh para pelaku yang menggunakan ancaman parang.



Menurut keterangan korban dan saksi-saksi seperti B.H., L., dan A.R., kejadian bermula ketika korban sedang dalam perjalanan pulang kerja mengendarai Honda Vario warna hitam Nopol A2485 VBA. Sepeda motor korban dipepet oleh sebuah motor Honda PCX warna merah yang ditumpangi tiga orang pelaku hingga korban terjatuh.


Salah satu pelaku kemudian mengancam menggunakan parang dan mengambil sepeda motor milik korban sebelum melarikan diri.


Setelah melakukan penyelidikan intensif bersama jajaran Polsek Rayon III dan mendapat informasi dari Polsek Pasar Kemis tentang penangkapan tersangka yang beraksi di wilayah hukum Polsek Pasar Kemis, Akhirnya dari hasil penyelidikan unit Reskrim Polsek Rajeg, tiga pelaku berhasil diamankan yakni M.S. (21), M.I. (24), di Polsek Rajeg dan M.R.A. (19) sudah diamankan terlebih dahulu di Polsek Pasar Kemis dengan kasus serupa dengan TKP Wilayah hukum Pasar Kemis.



Ketiganya diketahui memiliki peran berbeda; M.S sebagai joki motor curian, M.I membawa hasil curian sementara M.R.A bertindak sebagai eksekutor kekerasan.


Barang bukti berupa sepeda motor Honda PCX merah Nopol A3726 VAT serta pakaian para tersangka turut diamankan untuk proses hukum lebih lanjut. Para pelaku juga mengakui telah menjual hasil curiannya kepada seorang penadah bernama Alip seharga Rp3.800.000,- yang kemudian dibagi rata antara mereka bertiga.


Tidak ada ruang bagi kejahatan terutama di wilayah hukum Polsek Rajeg.” Tandas Kapolsek Rajeg.


(Mitra)

Pagar Laut Sepanjang 1 Kilometer di Laut Kohod Pakuhaji Tangerang Kembali di Bongkar DKP Provinsi Banten



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Banten kembali turun ke tangan membongkar pagar laut di sepajang Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (16/4/2025).


Aksi pembongkaran pagar laut lanjutan ini dilakukan setelah viral di media sosial dan sejumlah media online, bahwasanya pagar laut belum kelar dibongkar.


Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Banten Eli Susiyanti lansung memimpin pada awal pelaksanaan rangkaian kegiatan pencabutan pagar laut tersebut. Kegiatan ini melibatkan peran OPD di lingkup Pemerintahan Provinsi Banten seperti Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Badan Penanggulangan Bencana Daerah serta Satuan Polisi Pamong Praja.


Selain itu instansi lainnya seperti Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam hal ini diikuti oleh Ditjen Pengawasan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan, Danramil Pakuhaji, Kapolsek Pakuhaji, Desa Kohod serta DPC HNSI Kabupaten Tangerang ikut berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan pencabutan pagar laut di Desa Kohod Kabupaten Tangerang.


“Menindaklanjuti pemberitaan masih adanya pagar laut tersisa di sepanjang perairan Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang sekitar kurang lebih 1 Kilometer, maka DKP Provinsi Banten berkomitmen melakukan pencabutan kontruksi pagar bambu yang direncanakan akan berlangsung selama sepekan dimulai pada tanggal 16 April 2025,” ungkap Eli Susiyanti dalam siaran persnya, seperti dikutip dari laman web DKP Provinsi Banten.


"Menurutnya, personel gabungan yang ditugaskan untuk proses pencabutan pagar laut di Desa Kohod, Pakuhaji, Kabupaten Tangerang ini sebanyak 100 orang dan dibantu menggunakan operasional alat berat seperti excavator, kapal patrol, rubber boat serta kapal nelayan.


“Mekanisme pelaksanaan kegiatan yaitu dimana pagar laut dibongkar menggunakan excavator kemudian bongkaran bambu yang telah tercabut dibawa ke tepi Pantai secara manual untuk dikumpulkan di darat,” ungkapnya.


“Tim gabungan pada hari pertama pelaksanaan pekerjaan telah berhasil membongkar pagar laut sepanjang 100 meter, dan rencana selanjutnya pada hari kedua akan ada penambahan alat berat berupa excavator dan ponton agar mempercepat proses pencabutan pagar laut tersebut,”pungkasnya.


(Mitra)

Kegiatan Drainase U-dict di Kampung Baru Tarikolot Diduga Tidak Sesuai Spesifikasi




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Proyek pembangunan saluran drainase U-ditch, yang berlokasi diKampung Baru Tarikolot Kelurahan Sepatan kecamatan sepatan dengan judul."Peningkatan Spal U-dicth kampung baru Tarikolot, yang dikerjakan CV.Bintang Nusantara, biaya anggaran Rp.72.000.000.00,.APBD Kabupaten Tangerang TA 2025. Diduga tidak sesuai spesifikasi.



Pasalnya, Pantauan awak media dalam kegiatan pemasangan U-ditch terlihat adanya genangan air, tidak menggunakan hamparan pasir dan terlihat para pekerja yang tidak menggunakan k3.


Dilokasi kegiatan kepala tukang saat ditanyai prihal genangan air dan hamparan pasir, mengatakan. " Iya air nya ga disuru disedot dan hamparan pasir nya juga memang ga pake."ujarnya singkat pada Kamis 17 April 2025.




Lebih lanjut saat awak media mencoba mengonfirmasi pihak pelaksana melalui pesan WhatsApp namun pihak pelaksana enggan menanggapi.


Sampai berita ini ditayangkan pihak pelaksana kegiatan belum bisa dikonfirmasi lebih lanjut."(*/ Tim)

Babinsa Bersama Kelurahan Pakuhaji dan Warga Gotong Royong Bersihkan Sampah Liar

 




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Kodam Jaya, Tigaraksa Peduli dengan kebersihan dan kesehatan lingkungan, Babinsa Kelurahan Pakuhaji, Koramil 10/Sepatan, Kodim 0510/Trs Serka Ishak bergotong royong bersama masyarakat membersihkan sampah di bahu jalan Kelurahan Pakuhaji Pakuhaji, Kecamatan Pakuhaji Kabupaten Tangerang, Kamis (17/04/2025).


Diketahui bahwa sampah-sampah tersebut dibuang oleh masyarakat bukan pada lokasi yang seharusnya dijadikan tempat pembuangan sampah, sehingga mengakibatkan sampah-sampah menjadi berserakan dan menumpuk.


"Ini adalah sampah yang dibuang oleh oknum masyarakat yang tidak pada tempatnya, oleh karena itu perlu dibersihkan hal ini dilakukan agar lingkungan tetap bersih, sehat dan mencegah berkembangnya bibit penyakit" ungkap Serka Ishak Babinsa Kelurahan Pakuhaji.


Menurutnya, Selaku Babinsa di wilayah memiliki tanggung jawab untuk mensuport kegiatan bersih-bersih sampah ini sehingga dapat menggugah dan mengajak masyarakat lain agar selalu menjaga kebersihan lingkungan sehingga dengan pola hidup bersih di harapkan warga masyarakat selalu sehat.


Pada kesempatan itu, Babinsa menghimbau warga untuk tidak lagi membuang sampah sembarangan di lokasi tersebut. Ia juga berharap kerjasama dan kesadaran diri seluruh lapisan masyarakat setempat untuk lebih tertib lagi dalam mengelola sampah terutama sampah rumah tangga.


"Kami berharap agar masyarakat tidak membuang sampah di jalan lagi di tempat-tempat yang tidak semestinya untuk pembuangan sampah karena hal ini akan merusak lingkungan" tandasnya.


Hadir dalam pembersihan sampah, Lurah Pakuhaji Sanusi dan para staf, Brigadir Nanang Binamas Kelurahan Pakuhaji, para RT, RW dan warga masyarakat.


Sumber kodim 0510/Tigaraksa

Ketua Umum PPMKBI Gelar Yasinan dan Aqiqah dengan Meriah

 



Kabupaten Cilegon, Mitrapubliknews.com - PPMKBI Kabupaten Cilegon kembali menunjukkan kekompakan dan kebersamaannya dengan menggelar acara double-header: yasinan dan aqiqah keponakan Ketua Umum PPMKBI. Acara ini dimeriahkan oleh kehadiran berbagai tokoh penting, termasuk Ketua DPAC dari berbagai daerah.kamis (17 April 2025).


Daftar hadir yang mengesankan! Antara lain Ketua DPAC Mauk Beni Bonay, Ketua DPAC Serang Dayaneh, Ketua Kasemen Gopek, Ketua DPAC Kemeri Raisan, Ketua DPAC Jombang Jadi Jendol, dan Ketua DPAC Majalaya Bandung Selatan Abah Yadi.


Momen sakral aqiqah dimeriahkan dengan tausiah dari Kiyai Haji Roma dari Tanara. Dalam tausiahnya, beliau berpesan agar para hadirin tidak meninggalkan sholat dan selalu berbuat baik.



Tak ketinggalan, berbagai petinggi PPKMBI turut hadir, termasuk Sekjen Mursalin, Penasehat H. Tb. Romli, Panglima Martin Senopati, Panglima Dua Ki Buyut Senja, Pembina DPP Abah LABEK Pembina abah Haji Teguh Waka Herman dari DPAC Kronjo, dan Waka Sudawirat dari DPAC Pontang.


Acara ini diakhiri dengan makan bersama, semakin mempererat silaturahmi dan kebersamaan di antara para anggota persatuan pendekar macan kulon Banten Indonesia.



M.Sambas

Pesan Gubernur Sultra Kantor Penghubung Jakarta adalah Kawah Candradimuka

 


SULAWESI - Mitrapubliknmew.com - Disela kunjungan kerja atas arahan Gubernur Sulawesi Tenggara,  Ir Hugua selaku Wakil Gubernur melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke kantor Badan Penghubung Provinsi Sulawesi Tenggara yang berada di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (17/4/2025)


Wakil Gubernur Hugua tiba di kantor Penghubung pukul  09:10 WIB.


Kedatangan tidak terjadwal 02 Sultra di Kantor Badan Penghubung  hanya melihat  5 orang pegawai dari sekitar 30 orang jumlah pegawai di kantor tersebut.


Diantaranya adalah petugas kebersihan, sopir, petugas dapur serta resepsionis Badan Penghubung. 


Tak lama setelah itu pukul 09.45 WIB baru hadir Kepala Kasubag  Kerja Sama Antar Lembaga sedangkan pejabat lainnya termasuk Kepala Badan Penghubung belum terlihat kehadirannya. 



Hal ini disayangkan Wakil Gubernur Hugua karena sejatinya kantor perwakilan memerankan diri sebagai jembatan urusan pemerintahan Provinsi Sulawesi Tenggara dengan Pemerintah Pusat dengan cepat dan efisien.


Selain memerankan fungsi koordinasi antara Pemprov Sultra dengan Pemerintah Pusat juga kantor Penghubung dapat membangun jaringan dengan pihak-pihak lain, yakni pelaku usaha atau investor.


"Seharusnya Badan Penghubung ini menjadi tim cepat tanggap segala urusan Pemprov Sultra yang  ada di Jakarta.  Jakarta ini waktu sangat berharga per detik saja kita lambat maka kesempatan itu bisa hilang," ujar Wagub Hugua.


"Jadi bagaimana kita mau maju kalau  dari sisi SDM disini tidak mampu mengikuti pola kerja di ibukota. Bagaimana mau membawa provinsi kita maju kalau SDM yang kita tempatkan disini juga tidak punya etos kerja tinggi. Ya kalau memang tidak mampu kembali ke kampung," imbuh Wagub Hugua  dengan nada kesal.


Wagub juga menyampaikan pesan Gubernur Sultra kepada staf dan pejabat yang hadir agar Badan Penghubung ini menjadi kawah candradimuka-nya Provinsi Sulawesi Tenggara dalam melakukan diplomasi baik dengan Pemerintah Pusat maupun dengan  provinsi lain di Indonesia," pungkasnya.


(*/Red)

Camat Kemiri Hadiri Acara TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang Gelar Halal Bihalal dan Pembukaan Pencak Silat Tjimande Nusantara



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Camat Kemiri Hendarto. S, STP., M.Si, Menghadiri acara Keluarga besar TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang, Menyelenggarakan halal bihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara yang berlokasi di Kampung Santri, Desa Kelebet, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang, pada Kamis malam (17/4/2025) pukul 20:00 Wib.


Dalam suasana penuh keakraban dengan ngopi bareng penuh kehangatan, acara halalbihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara berlangsung dengan lancar di kediaman Ketua Yaman kalahideng.


Acara ini dihadiri oleh Camat Kemiri Hendarto, S.STP, M.Si, Wakil ketua umum H,tb Muslik, Dewan Guru Adi Hidayat biasa di sapa Guru Abril Pimpinan Padepokan Tjimande Nusantara, Para pembina dan wakil ketua TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang, Pengurus dan anggota TTKKBI, Ketua FORSIL ( Forum Silaturahmi Ormas, Lembaga dan Media) Kecamatan Kemiri  dan Para undangan dari berbagai wilayah, Serang Banten, Balaraja, Pasar Kemis, Rajeg, Pakuhaji, Sukadiri, Sepatan, Mauk, Kronjo dan kecamatan Kemiri 



Yaman kalahideng Ketua TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas do'a dan kehadiran keacara halal bihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara untuk mempererat tali silaturahmi dan Melestarikan budaya pencak silat Tjimande Nusantara, ucap Yaman kalahideng.


 "Alhamdulillah, saya ucapkan banyak terima kasih kepada Wakil ketua umum H.tb,Muslik dan dewan guru Abril pimpinan padepokan Tjimande Nusantara dan  dan Para Pembina dan Wakil ketua serta anggota TTKKBI yang  sudah hadir ke tempat kami. Semoga kebaikan rekan-rekan dibalas oleh Allah SWT, Aamin ya rabbal alamiin," ujar Yaman kalahideng.


Di tempat yang sama, Hendarto Camat Kemiri, selaku Pembina TTKKBI mengucapkan terima kasih kepada segenap keluarga besar TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang yang telah melestarikan budaya pencak silat Tjimande Nusantara," ucap Camat Kemiri.


" Alhamdulillah kami ucapkan Minal aidzin walfaizin mohon maaf lahir dan batin Taqobballohu minna wa mingkum ke seluruh masyarakat kecamatan Kemiri," ujar camat.



Jay, selaku Ketua FORSIL ( Forum Silaturahmi Ormas, Lembaga dan Media) Kecamatan Kemiri, mengungkapkan malam ini kita menyelenggarakan halal bihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara untuk mempererat tali silaturahmi dan seni budaya pencak silat," ucapnya.


"Kami, bersama rekan-rekan pengurus TTKKBI , mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 2025. Semoga kita dapat bertemu kembali di tahun yang akan datang, dan marilah kita doakan selalu Dewan Guru Abril agar selalu diberikan kesehatan. Aamin ya rabbal alamin," terang. Jay 


Dilanjut H,tb Muslik. Selaku wakil ketua umum DPP TTKKBI pusat, Menambahkan Indahnya kebersamaan dan kekeluargaan untuk mempererat tali silaturahmi.


" Alhamdulillah semoga Allah SWT, Memberikan kita panjang umur dan sehat selalu agar kita bisa berjumpa kembali di idul Fitri yang akan datang, Aamin ya rabbal alamiin", ujar H,tb, Muslik.

 

"Alhamdulillah acara ini ditutup dengan do'a bersama dan saling bersalam salaman," pungkasnya.


(*/red)

Pasca Hari Raya Idul Fitri 1446H, TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang Gelar Halal Bihalal dan Pembukaan Pencak Silat Tjimande Nusantara



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Pasca hari raya Idul Fitri 1446H-2025M, Keluarga besar TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang, Menyelenggarakan halal bihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara yang berlokasi di Kampung Santri, Desa Kelebet, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang, pada Kamis malam (17/4/2025) pukul 20:00 Wib, Sampai selesai.


Acara ini dihadiri oleh Camat Kemiri Hendarto, S.STP, M.Si, Wakil ketua umum H,tb Muslik, Dewan Guru Adi Hidayat biasa di sapa Guru Abril Pimpinan Padepokan Tjimande Nusantara, Para pembina dan wakil ketua TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang, Pengurus dan anggota TTKKBI, Ketua FORSIL ( Forum Silaturahmi Ormas, Lembaga dan Media) Kecamatan Kemiri  dan Para undangan dari berbagai wilayah, Serang Banten, Balaraja, Pasar Kemis, Rajeg, Pakuhaji, Sukadiri, Sepatan, Mauk, Kronjo dan kecamatan Kemiri 


Dalam suasana penuh keakraban dengan ngopi bareng penuh kehangatan, acara halalbihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara berlangsung dengan lancar di kediaman Ketua Yaman kalahideng.



Yaman kalahideng Ketua TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas do'a dan kehadiran ke-acara halal bihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara untuk mempererat tali silaturahmi dan Melestarikan budaya pencak silat Tjimande Nusantara," ucap Yaman kalahideng.


 "Alhamdulillah, saya ucapkan banyak terima kasih kepada Wakil ketua umum H.tb,Muslik dan dewan guru Abril pimpinan padepokan Tjimande Nusantara dan  dan Para Pembina dan Wakil ketua serta anggota TTKKBI yang  sudah hadir ke tempat kami. Semoga kebaikan rekan-rekan dibalas oleh Allah SWT, Aamin ya rabbal alamiin," ujar Yaman kalahideng.


Di tempat yang sama, Hendarto Camat Kemiri, selaku Pembina TTKKBI mengucapkan terima kasih kepada segenap keluarga besar TTKKBI DPW II kabupaten Tangerang yang telah melestarikan budaya pencak silat Tjimande Nusantara.


" Alhamdulillah kami ucapkan Minal aidzin walfaizin mohon maaf lahir dan batin Taqobballohu minna wa mingkum ke seluruh masyarakat kecamatan Kemiri," ucap camat kemiri.



Jay, selaku Ketua FORSIL ( Forum Silaturahmi Ormas, Lembaga dan Media) Kecamatan Kemiri, mengungkapkan malam ini kita menyelenggarakan halal bihalal dan pembukaan pencak silat Tjimande Nusantara untuk mempererat tali silaturahmi dan seni budaya pencak silat, ucapnya.


"Kami, bersama rekan-rekan pengurus TTKKBI , mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 2025. Semoga kita dapat bertemu kembali di tahun yang akan datang, dan marilah kita doakan selalu Dewan Guru Abril agar selalu diberikan kesehatan. Aamin ya rabbal alamin," ujar Jay. 


Dilanjut H,tb Muslik. Selaku wakil ketua umum DPP TTKKBI pusat, Menambahkan Indahnya kebersamaan dan kekeluargaan untuk mempererat tali silaturahmi.ujar H,tb Muslik.


" Alhamdulillah semoga Allah SWT, Memberikan kita panjang umur dan sehat selalu agar kita bisa berjumpa kembali di idul Fitri yang akan datang, Aamin ya rabbal alamiin," tutur H,tb, Muslik.


"Alhamdulillah acara ini ditutup dengan do'a bersama dan saling bersalam salaman",  Pungkasnya.


(*/red)

Dari tanggal 10 April 2025, Pemprov UPTD Samsat Balaraja di Serbu Wajib Pajak Warga Banten Antusias




KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknew.com - dari tanggal 10 April 2025, Pemprov UPTD Samsat balaraja di serbu wajib pajak, seluruh warga Banten antusias, di Jalan Raya Parahu Balaraja, Jl. Raya, Parahu, Kec. Sukamulya, Kabupaten Tangerang Banten, Kamis ( 17 April 2025).


Pemprov Banten sedang melaksanakan program pembebasan pokok dan/atau sanksi pajak kendaraan bermotor dimulai pada tanggal 10 April hingga 30 Juni 2025.


Program tersebut berdasarkan Keputusan Andra Soni, S.M., M.A.P. Gubernur Banten Nomor 170 Tahun 2025 tentang Pembebasan Pokok dan /atau Sanksi Pajak Kendaraan Bermotor (PKB).




hari ke tujuh (7) pengurusan pemutihan wajib pajak Warga Banten antusias berbondong-bondong mengikuti antrian proses gesek kendaraan motor untuk perpanjang kaleng nopol dan/atau pembesaran Poko perpanjang pajak, dari jam 08:00 WIB, Samapi selesai.


Tubi salah satu warga menyampaikan,"Alhamdulillah saya mengucapkan apresiasi kepada Gubernur Banten, Pak Andra soni Yang sudah membuat kebijakan untuk pemutihan pajak Provinsi Banten Sehingga kita sebagai warga ini merasa terbantu Yang motor kita ini yang menunggak 11 tahun, 10 tahun, kita cukup hanya bayar 1 tahun saja, Jadi ya kita sangat terima kasih kepada Pak Gubernur Banten Andra soni," ucapnya.


"Harapan untuk ke depan semoga untuk pemimpin ke depannya mudah-mudahan mengikuti juga Program-program yang sudah dijalankan oleh Pemprov Banten yang sekarang ini. kebijakannya berpihak ke-masyarakat," Pungkasnya.



(*/Ant)

Korem 052 Wijayakrama Gelar Upacara 17 an Bulan April 2025



TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Korem 052/Wkr gelar upacara 17 an bulan April 2025 yang di ikuti prajurit dan PNS Makorem, bertindak sebagai Inspektur Upacara Kasi Intel Kasrem 052/Wkr Kolonel Inf Agung Budi Purnomo, S.E., upacara berlangsung di lapangan upacara Makorem 052/Wkr, Tangerang. Kamis (17/4/2025).

Dalam amanat tertulis Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, yang dibacakan oleh Kasi Intel Kasrem 052/Wkr menyampaikan berbagai kebijakan seperti Revisi  Undang - Undang TNI Nomor 34 Tahun 2004 yang tetap berpegang pada prinsip supremasi sipil. Panglima TNI juga menekankan bahwa segenap prajurit dan PNS TNI harus memiliki integritas dan menjaga citra institusi TNI di mata masyarakat. Hindari pelanggaran hukum, seperti penyalahgunaan wewenang,  penggunaan narkoba, judi online, perkelahian, main hakim sendiri, curanmor, insubordinasi dan lain sebagainya, karena hal ini akan menggoyahkan pondasi kepercayaan masyarakat terhadap TNI," ujar kasih Intel.

Pada akhir amanatnya, Panglima TNI memberikan penekanan sbb :

Pertama. Tingkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral pengabdian kepada bangsa dan negara.



Kedua. Tingkatkan soliditas dan kerjasama antar lembaga pertahanan negara, baik antara TNI, Polri, maupun instansi lainnya dalam menyukseskan program-program pemerintah yang tertuang dalam Asta Cita.

Ketiga.  Adaptif terhadap dinamika perkembangan lingkungan strategis tataran global, regional, dan nasional, sehingga kita dapat memahami bagaimana Indonesia sebagai negara besar harus mempersiapkan diri dalam menghadapi perubahan - perubahan tersebut.

Keempat. Tingkatkan profesionalisme dan kualitas individu prajurit TNI, baik dalam hal kemampuan berpikir maupun kemampuan fisik, mental, dan teknis.

Kelima. Perkuat hubungan TNI dengan rakyat karena Kemanunggalan TNI-Rakyat pada hakekatnya adalah kekuatan pertahanan nasional dalam menghadapi berbagai ancaman.

Keenam. Bijaksana dalam menanggapi berita di media sosial secara cerdas, agar tidak mudah terpancing dengan penyebaran berita hoaks.

Ketujuh. Tetaplah jadi agen perubahan dalam organisasi, sehingga mampu menjadi penggerak dan mendukung satuannya untuk menjadi yang terbaik," pungkasnya.


(*/Red)

Prof Francisca Rektor UNIPI Peraih Dosen Berprestasi Dilingkungan LLDIKTI Wilayah IV Tahun 2024 Di Bidang Ilmu Ekonomi



TANGERANG - Mitrapubliknews.com -  Prof.Dr.Dra.Francisca Sestri Goestjahjanti, M.M., lahir di Boyolali, anak keenam dari tujuh bersaudara yang saat ini sebagai Rektor Universitas Insan Pembangunan Indonesia (UNIPI) yang berlokasi di Jl. Raya Serang No.Km.10, Kadu Jaya, Kec. Curug, Kabupaten Tangerang, Banten 15810, prof Francisca sejak usia dini telah menunjukkan berbagai prestasi akademik terbukti saat menempuh pendidikan di SMP Negeri 1 Banyudono Fransiaca terpilih sebagai pelajar terladan tingkat Kabupaten.


Prof Francisca Sestri setelah lulus sekolah menengah atas di SMA Negeri 1 Margoyudan Solo dan beliau melanjutkan pendidikan kejenjang sarjana di Universitas Sebelas Maret dengan mengambil jurusan Ekonomi dan Prof.Fransisca Sestri kembali melanjutkan pendidikan S2 dan S3 di Universitas Borobudur Jakarta.


Pada tanggal 31 Agustus 2022 Prof.Francisca Sestri resmi dilantik sebagai Rektor Universitas Insan Pembangunan (UNIPI) Tangerang dan pada 2 Nopember 2023 Prof.Francisca Sestri dikukuhkan sebagai guru besar pertama di Unipi dan urutan ke 5 di Provinisi Banten seperti sambutan Ketua LLDIKTI4 Dr. H. Samsuri saat itu.


Pada 27 Maret 2024 Prof Francisca Sestri berhasil meraih penghargaan dosen berprestasi tahun 2024 dibidang ilmu ekonomi dalam ajang dosen award 2024 Yang diselenggarakan oleh LLDIKTI wilayah IV.


Prof Francisca Sestri mengatakan pada awak media menurutnya pendidikan adalah landasan penting untuk membangun bangsa


" Allhamdullilah, Puji Tuhan saya  sangat bersyukur dan senang saat itu tahun 2024, pada saat acara award yang diselenggarakan oleh LLDIKTI wilayah IV saya bisa meraih penghargaan dosen berprestasi dibidang ilmu ekonomi, menurut saya pendidikan adalah landasan penting untuk membangun bangsa," Ujar Prof Francisca Sestri yang pernah menjabat Assoc. Commercial Direktor PT. Mustika Ratu,Tbk ini, pada awak media, di Kampus UNIPI Tangerang, seberang Summarecon Tangerang, Selasa (15 April 2025)," tuturnya.


(Merah)

Pelantikan dan Serah Trima Jabatan Kepala Desa Jati Mulya

 




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Camat Sepatan Timur Miftah shuritho SSTP MM, Secara resmi melantik pejabat ( PJ) kepala Desa Jati Mulya acara berlangsung lancar dilaksanakan di aula kantor Desa jati Mulya, kecamatan Sepatan Timur, kabupaten Tangerang, Banten, Rabu 16 April 2025.


Secara bersama sama pelantikan dan serah trima jabatan pejabat kepala Desa Jati Mulya ini di lakukan untuk mengisi kekosongan jabatan kepala desa tersebut hingga terpilih nya kepala Desa definitif.


Dalam acara berlangsung, H Ahmad prangki yg sebelum nya menjabat sebagai staf pemerintahan Sepatan Timur, di angkat  menjadi PJ kepala Desa Jati Mulya.

Miftah shuritho selaku Camat Sepatan Timur menyampaikan, bahwa pelantikan ini merupakan langkah penting untuk memastikan roda pemerintahan Desa tetap berjalan dengan baik.


Kepala Desa memiliki peran penting dalam memajukan pembangunan memberikan pelayanan kepada masyarakat serta menjaga stabilitas di wilayahnya" ujar camat.




Masih Camat menjelaskan, pelantikan ini bertujuan untuk menjamin kelangsungan hidup roda pemerintahan Desa, sehingga pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan tanpa gangguan selain itu juga pelantikan ini untuk memastikan keberlanjutan program kerja Desa, dengan harapan PJ kepala Desa dapat melanjutkan program program yg telah di rencanakan sebelumnya untuk masyarakat" jelasnya..


Sementara itu H Ahmad prangky selaku PJ kepala Desa Jati Mulya mengucapkan" trima kasih kepada Camat Sepatan Timur, yang sudah memberikan kepercayaan tugas ini.


Saya akan menjalankan pemerintahan Desa sesuai dengan peraturan yang berlaku, memimpin melaksanakan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa, dan mempersiapkan proses pemilihan kepala Desa definitif ujar H Ahmad prangki.


Tanpa dukungan dari masyarakat berbagai program kerja tidak akan berjalan maksimal oleh karna itu, mari bersama sama mendukung pemerintahan Desa demi kemajuan dan kesejahteraan bersama " tutur nya.


Acara di hadiri camat Sepatan Timur sekcam pendamping kecamatan Sepatan Timur, Sekdes Jati Mulya, kepala Desa se kecamatan Sepatan timur, Babinsa, Binamas Desa Jati Mulya, ketua BPD kasi pol PP kecamatan Sepatan Timur , kader PKK, perangkat RT RW, Tokoh agama, Tokoh masyarakat serta Desa Jati Mulya, dan tamu undangan.


( Uci sanusi)

Keluarga Besar Media Center Balaraja Gelar Halal Bihalal 1446 H/2025 M



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Momentum bahagia di Syawal 1446 H/2025 M. Keluarga besar Media Center Balaraja (MCB) laksanakan halal bihalal dalam mewujudkan kebersamaan di dalam satu wadah. Bertempat di RM. Talang, Balaraja, Tangerang, Rabu (16/4/2025). 


Dalam kesempatan itu ketua Forum Media Center Balaraja (MCB) Dewa Rey mengucapkan rasa syukur atas kelimpahan rahmat dan anugerah, Sehingga dapat berkumpul di momen yang penuh bahagia. 


"Alhamdulillah puji syukur kepada Tuhan YME yang telah melimpahkan rahmat dan anugerah nya sehingga dapat berkumpul di tempat yang penuh berkah," Ungkap Dewa Rey. 



Ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah hadir dan semoga selalu di berikan kesehatan dan kelancaran dalam setiap hal. 


"Terimakasih kepada seluruh jajaran Keluarga besar Media Center Balaraja (MCB) yang sudah hadir, Semoga kita semua di berikan kesehatan dan kelancaran, aamiin," Tandasnya.


Terakhir ia menyampaikan untuk seluruh keluarga besar Media Center Balaraja (MCB) agar selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan, Karena Forum yang kita cintai ini merupakan keluarga kedua setelah yang di rumah. 


"Jaga selalu kekompakan dan kebersamaan sesama anggota, Jadikanlah Forum ini sebagai keluarga besar kedua setelah yang di rumah," Tutupnya. 


Kegiatan berjalan dengan lancar dengan suasana penuh keakraban dan kekeluargaan serta kehangatan sesama anggota yang terjalin sudah hampir empat tahun," Pungkasnya.


(*/Ant)

Camat Sepatan Timur Tinjau Langsung Rumah Tidak Layak Huni di Desa Kedaung Barat




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Camat Sepatan timur, Miftah Shuritho,S.STP.,M.M melakukan kunjungan sekaligus survey rumah tidak layak huni (RTLH) di lingkungan kampung utan jati RT.003/03 Desa Kedaung barat Kecamatan Sepatan timur Kabupaten Tangerang-Banten, Dalam kunjungannya, Camat Sepatan timur didampingi RT setempat dan Tim Koperasi BMI Group, Selasa (15/4/2025).


Camat Sepatan timur menjelaskan, bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjuti dari Laporan Warga..Dengan kunjungan ini, saya melihat langsung kondisi rumah ibu Ropiah.  saya menghimbau kepada masyarakat, mari kita sama sama mendoakan agar ibu Ropiah bisa tinggal di rumah yang layak huni” Pungkasnya. 


Sementara itu Yusup Tim Koperasi BMI Group menyampaikan banyak terima kasih kepada bapak camat Sepatan timur yang hadir pada hari ini tinjau langsung ke lokasi Rumah tidak layak huni milik ibu Ropiah.




“Ini suatu bentuk yang luar biasa yang mana pucuk pimpinan di kecamatan Sepatan timur langsung Respon dengan adanya Laporan tersebut, dan kami sebagai Koperasi BMI Group di undang langsung oleh bapak camat untuk mendata dan memperifikasi calon penerima bantuan bedah rumah tidak layak huni dari Koperasi BMI Group.


"Giat hari ini kami dari tim Koperasi BMI mendata ibu Ropiah secara administrasi kepemilikan lahan, dan melihat langsung kondisi rumah yang di tempati ibu Ropiah memang benar-benar tidak layak huni, Mudah-mudajan ada miliknya ibu Ropiah supaya rumah yang di tempati segera dapat di bedah" ucap Yusup. (Uci)

Seluruh Anggota Pengurus, PWI Gelar Acara Halal Bihalal Sekaligus Pengukuhan LKBH PWI Provinsi Banten



SERANG - Mitrapubliknews.com - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten menggelar Halal Bihalal sekaligus pengukuhan LKBH PWI Banten. Kegiatan ini berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan di Sekretariat PWI Banten, Jalan Jenderal Sudirman, NO 25 Kota Serang, Provinsi Banten, Selasa (11/4/2025).


Hadir dalam kegiatan, pengurus harian PWI Banten, Ketua DK, Ketua Dewan Penasehat serta para Ketua PWI se-Provinsi Banten.


Ketua PWI Provinsi Banten Rian Nopandra dalam sambutannya menyampaikan, bahwa kegiatan Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H ini, bukan sekadar ajang temu kangen, namun menjadi momen penting untuk memperkuat ikatan silaturahmi serta menjaga soliditas dan kekompakan anggota.


“Ini masih dalam momen syawal. Ini kita manfaatkan untuk saling memaafkan, menghapus segala perbedaan, dan menyatukan langkah untuk membangun organisasi yang semakin profesional dan berintegritas,” ujarnya.


Dengan gaya santai dan penuh keakraban, pria yang biasa disapa Opan, menekankan, bahwa kekompakan dan komunikasi yang baik antar wartawan, adalah kunci agar PWI tetap relevan dan menjadi garda terdepan dalam menyuarakan kepentingan publik.


Momen silaturahmi dan halalbihalal ini dirangkai dengan pengukuhan LKBH PWI Banten ditandai dengan menyerahkan Surat Keputusan (SK) Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH)


‎Penyerahan SK dan mandat dilakukan langsung oleh Ketua PWI Provinsi Banten Rian Nopandra kepada Ari Bintara selaku Ketua LKBH PWI Provinsi Banten.


“Terimakasih atas kepercayaan semua rekan-rekan PWI Banten. Kedepan kekompakan dan kebersamaan menjadi kunci keberhasilan bersama untuk PWI Banten,” tutur Ari Bintara.


Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan sesi ramah tamah, makan bersama, dan diskusi ringan seputar dunia jurnalistik serta tantangan media di era digital saat ini.


Dengan suasana penuh kehangatan, kegiatan Halal Bihalal ini ditutup dengan doa bersama dan harapan, agar PWI di Provinsi Banten, terus menjadi wadah profesionalisme wartawan yang berkontribusi positif bagi masyarakat Indonesia dan khususnya bagi masyarakat Provinsi Banten. 


(*/Ant)

Insan Pers Kunjungan Bahas Penanganan Sampah UPT II Balaraja - Jayanti



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com – Menanggapi tumpukan sampah yang terus menggunung dan hampir menutupi separuh jalan di area Jalan Baru Sentiong, Desa Tobat, Kecamatan Balaraja, kabupaten tangerang, Sejumlah insan pers. mendatangi Kantor UPTD II Balaraja -  Jayanti untuk mempertanyakan kendala penangananya, Selasa (15/4/2025).  


Menurut Kepala UPT Wilayah II DLHK Balaraja-Jayanti, H. Fajar Budi Priyadi, pihaknya telah berupaya maksimal, namun belum menemukan solusi tuntas. Meskipun giat  "gempur sampah" dilakukan dua kali sebulan (pada minggu pertama dan ketiga di luar jam kerja), tumpukan sampah selalu kembali muncul setelah selesai di angkat, ucap H.fajar 



"Fajar mengaku telah sering berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mencari solusi, termasuk rencana pembangunan TPST 3R di tingkat kecamatan yang hingga kini belum terealisasi. Keberadaan TPST 3R diharapkan dapat memusatkan pengelolaan sampah sehingga mengurangi penyebarannya," tegas H.fajar


"Dalam menjalankan tugas pelayanan publik, kami terbuka terhadap masukan, termasuk diskusi dengan rekan-rekan media dan masyarakat untuk mencari solusi terbaik," pungkas H.fajar


Ketua Forum Media Center (MCB) Kabupaten Tangerang, Dewa Rey, yang turut hadir dalam pertemuan tersebut, menyatakan kekecewaannya atas lambatnya penanganan persoalan sampah.  


"Kami berharap Pemerintah Kabupaten Tangerang segera menindaklanjuti masalah ini. Selama bertahun-tahun, sampah terus menjadi masalah kronis yang mengganggu kenyamanan dan kesehatan masyarakat. Jika perlu, ada evaluasi menyeluruh terhadap kinerja dinas terkait," tegas Dewa Rey.  


Ia juga meminta transparansi dalam penanganan anggaran kebersihan serta percepatan realisasi TPST 3R sebagai solusi jangka panjang.  Selain itu, kami mendesak Pemkab Tangerang untuk mempercepat pembangunan TPST 3R. Proyek ini sudah seharusnya menjadi prioritas, mengingat dampaknya yang signifikan dalam mengurangi volume sampah sekaligus mendorong pengelolaan yang lebih berkelanjutan," Pungkasnya.


(Merah)

Jalin Sinergitas, PWI Kabupaten Tangerang Silaturahmi Dengan Universitas UNIPI Tangerang



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Guna menjalin silaturahmi dan sinergitas, Pimpinan Universitas Insan Pembangunan Indonesia (UNIPI) gelar agenda silaturahmi dengan PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Kabupaten Tangerang beserta pengurus, dan agenda kegiatan silaturahmi tersebut bertempat di ruang rapat Rektor UNIPI. Selasa (15 April 25).

Agenda silaturahmi ini membahas tentang kegiatan aktif di Universitas UNIPI salah satunya 3 fakultas yang diantaranya, Ilmu Komputer, Bisnis Management, dan Hukum Pendidikan. Dan tentunya prestasi di universitas UNIPI. Selain itu, akan membuka ruang bagi jurnalis agar menjadi faktor penting dalam konteks media dan menjadi peran penting untuk mengangkat kredibilitas universitas UNIPI dan PWI Kabupaten Tangerang dalam kegiatan dunia jurnalistik dan hal positif lainnya.

Hadir dalam acara kegiatan silaturahmi dengan PWI Kabupaten Tangerang, yaitu prof. Dr. Dra. Francisca Sestri G. M.,M., sebagai guru besar Rektor UNIPI, Dr. Drs. Karnawi Kamar, SE.,M,M, sebagai Rektor Kepala, Dwi Ferdiyatmoko Cahya Kumoro S.pd.,M,.M, sebagai Rektor Bidang Akademis, Dr. Istajib Kulla Himmy Azz,SST,M,M sebagai Rektor Bidang Humas dan Kemahasiswaan.



Selly Loamena, Ketua PWI Kabupaten Tangerang, mengatakan bahwa ini merupakan silaturahmi yang sangat luar biasa dan suatu kebanggaan bagi kami sebagai organisasi wartawan PWI kabupaten Tangerang.

"Semoga sinergitas dan silaturahmi dengan Universitas UNIPI Tangerang ini berjalan dengan hal-hal baik, dan kami akan selalu memberikan evaluasi terkait program terbaik agar kerjasama ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat terutama khususnya bagi universitas UNIPI sendiri," tandasnya.

Selain itu, kata Selly, terkait kegiatan universitas UNIPI akan selalu monitoring agar kegiatan-kegiatan nya selalu aktif dengan beberapa media yang tergabung di PWI Kabupaten Tangerang," ujarnya Ketua Selly.



Prof. Dr. Dra. Fransisca Sestri G.,M.,M, selaku guru besar rektor UNIPI Tangerang mengatakan saya sangat bersyukur dan terima kasih kepada PWI Kabupaten Tangerang bisa menghadiri undangan silaturahmi walau masih dalam suasana lebaran dengan universitas UNIPI Tangerang ini.

"Semoga dengan agenda silaturahmi ini terjalin sinergitas yang baik, Melalui program-program kami dan kita akan kembangkan kerjasama dengan para media PWI Kabupaten Tangerang agar menjadi jembatan emas dalam membantu dalam kredibilitas universitas UNIPI," Ucap Ibu Francisca guru besar Rektor UNIPI.


Menurut Ibu Francisca, Rektor UNIPI Tangerang, Universitas UNIPI Tangerang ini berada diantara Kota Serang, Jakarta, dan Tangerang Kota, dan segmen kita dari para pekerja dan sekarang menghadapi ekonomi terutama pasca Covid, dan bangkit tapi masalah pagu nya mereka keluar.

"Terkadang ada demo buruh, dan itu sangat menganggu kinerja saat mengajar kami, dan saya harapkan kepada wartawan terutama PWI Kabupaten Tangerang bisa membantu masyarakat di ekonomi menengah terutama di dalam program pendidikan agar bisa saling melengkapi kemudian tidak merusak fasilitas ini," paparnya.

Lanjutnya, kata Ibu Francisca, kemudian cita-cita saya di universitas UNIPI ini agar menjadi salah satu universitas yang masuk rekomendasi di 20 besar di Banten.

"Saya yakin universitas UNIPI ini cocok untuk kaum muda atau generasi Gen-Z yang ingin bersertifikasi dan berwawasan global, dan kami minta kerjasama PWI Kabupaten Tangerang agar menjadi koneksi agar universitas UNIPI bisa lebih dikenal dan banyak yang minat untuk kuliah di universitas UNIPI," pungkasnya.


(*/Ant)

Rapat Panitia Digelar, JTR Siap Laksanakan Raker Ke-VII





KOTA TANGERANG - Mitrapubliknews.com – Jurnalis Tangerang Raya (JTR) menggelar rapat persiapan menjelang pelaksanaan Rapat Kerja (Raker) JTR ke-VII. Rapat berlangsung di Kantor Sekretariat Bersama JTR yang berlokasi di Jalan Daan Mogot, Kelurahan Sukasari No. 51A, Kota Tangerang Selasa(15/4/25).

Ketua JTR Ahmad Putra memimpin langsung rapat yang turut dihadiri oleh Pembina JTR 
R. Herwanto serta Sekretaris Jenderal Ari Safari, bersama jajaran pengurus dan anggota.

Dalam rapat tersebut, dibahas sejumlah agenda penting yang akan menjadi fokus dalam Raker mendatang, antara lain evaluasi program kerja sebelumnya, penyusunan program kerja baru, serta penguatan peran dan kapasitas jurnalis anggota JTR.

Raker ke-VII JTR dijadwalkan akan diselenggarakan pada 9–10 Mei 2025 di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat. Kegiatan tahunan ini diharapkan menjadi ajang konsolidasi sekaligus penguatan visi organisasi dalam menghadapi dinamika dunia jurnalistik, khususnya di wilayah Tangerang Raya.

“Raker ini momentum penting untuk menyatukan visi, memperkuat soliditas, dan meningkatkan profesionalitas anggota JTR, ditengah  era digitalisasi ” ujar Ahmad Putra.




Sementara itu, Pembina JTR, R. Herwanto mengapresiasi semangat jajaran pengurus dan anggota yang terus menjaga eksistensi organisasi.

“Saya sangat mengapresiasi langkah Ketua dan seluruh anggota JTR yang tetap konsisten menjalankan agenda organisasi, termasuk rencana pelaksanaan Raker tahun ini. Ini menunjukkan bahwa JTR bukan hanya aktif, tapi juga memiliki arah yang jelas,” kata Herwanto.

Ia menambahkan bahwa JTR kini sudah cukup dikenal tidak hanya di kalangan media, tetapi juga di tengah masyarakat serta jajaran pemerintah kota dan kabupaten di wilayah Tangerang Raya.

“Citra positif ini harus dipertahankan bahkan ditingkatkan. Kuncinya ada pada integritas, kekompakan, dan kualitas produk jurnalistik para anggotanya,” tambahnya.

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, JTR optimistis Raker ke-VII nanti dapat melahirkan terobosan baru untuk kemajuan organisasi dan kontribusi nyata bagi perkembangan pers lokal," Pungkasnya.


(*/Red)

Putusan Inkracht, DK PWI Menang atas Gugatan Perdata Kasus Cash Back



JAKARTA - Mitrapubliknews.com - 14 April 2025 - Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) memenangi perkara gugatan perdata mantan Sekretaris Jenderal PWI Sayid Iskandarsyah di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat (Jakpus).


Putusan PN Jakpus yang menyatakan gugatan perdata Sayid Iskandarsyah terhadap anggota DK PWI Pusat pimpinan Sasongko Tedjo tidak dapat diterima itu telah _inkarcht van gewijsde_ atau berkekuatan hukum tetap (BHT).


“Putusan PN Jakarta Pusat atas perkara kita sudah Berkekuatan Hukum Tetap (BHT). Dengan demikian sudah berakhir gugatan ini,” kata Prof Dr Todung Mulya Lubis SH, LLM, Ketua Tim Advokat Kehormatan Wartawan, Senin (14/4/2025).


Todung menjelaskan putusan tersebut BHT setelah tenggat 14 hari, penggugat tidak mengajukan banding. 


Sebelumnya, PN Jakpus mengeluarkan putusan Perkara No.395/Pdt.G/2024/PNJkt.Pst itu dalam sidang melalui sistem _e-court_, Selasa (18/3/2025). Ketua majelis hakim perkara gugatan perdata tersebut ialah Haryuning Respanti, SH MH, dengan hakim anggota Herdiyanto Sutantyo, SH MH, dan Budi Prayitno, SH, MH serta panitera pengganti Arifin Pangau, SH MH. 


Dalam amar putusannya, majelis hakim PN Jakpus menyatakan, “1. Mengabulkan eksepsi Tergugat II s.d. Tergugat X; 2. Menyatakan Pengadilan Negeri tidak berwenang untuk memeriksa dan memutus perkara perdata gugatan Nomor 395/Pdt.G/2024/PNJkt.Pst,”


Selain tidak dapat menerima gugatan Sayid, majelis hakim PN Jakpus juga memutuskan, “Mengukum Penggugat untuk membayar biaya perkara sejumlah Rp.1.888.000,00 (satu juta delapan ratus delapan puluh delapan ribu rupiah)”. 


Sebelumnya, anggota Tim Advokat Kehormatan Wartawan Fransiskus Xaverius SH mengatakan putusan majelis hakim PN Jakpus itu mengukuhkan kewenangan DK PWI. Bahwa keputusan DK menjatuhkan sanksi kepada penggugat merupakan mekanisme organisasi dalam mengatasi persoalan internal PWI.


“Putusan ini menegaskan bahwa mekanisme internal organisasi profesi memiliki peran yang diakui oleh hukum dan harus dihormati. Kami mengapresiasi majelis hakim yang telah mempertimbangkan aspek hukum secara mendalam dan mengambil keputusan yang tepat dalam perkara ini. Ke depan, kami berharap prinsip-prinsip etika, profesionalisme, dan tata kelola yang baik tetap menjadi landasan utama dalam setiap penyelesaian sengketa di lingkungan organisasi profesi,” ujar Fransiskus Xaverius SH, salah satu anggota Tim Advokat Kehormatan Wartawan, sesaat setelah keluarnya putusan majelis hakim PN Jakpus itu.


Tim Advokat Kehormatan Wartawan beranggotakan 15 pengacara pimpinan dua advokat senior yang sangat dihormati dan disegani, yakni ialah Prof Dr Todung Mulya Lubis SH, LLM dan Dr Luhut Marihot Parulian Pangaribuan SH, LLM. Todung dan Luhut menghimpun tim pengacara terbaik dari Lubis, Santosa, & Partners Law Firm dan Luhut MP Pangaribuan & Partners. Mereka ialah Fransiskus Xaverius SH, Doly James SH LLM, Hesti Setyowati SH LLM CLA, Gilang Mohammad Santosa SH, Tondi Nikita Lubis SH, Dinda Raihan, SH, MKn, Bianca Janet SH, Muhamad Daud Berueh SH, Ir Esterina D Ruru SH MH, Waskito Adiribowo SH, Kartika Nirmala Dewi Kapitan SH, Febi Yonesta SH, Andi Muhammad Rezaldy SH.


“Sebagai kuasa hukum, kami menegaskan kembali bahwa keputusan Dewan Kehormatan PWI Pusat merupakan bagian dari upaya menegakkan kode etik dan peraturan internal organisasi. Kami berharap semua pihak dapat mengambil hikmah dari perkara ini serta terus menjaga nilai-nilai integritas dan tanggung jawab dalam dunia pers,” imbuh Fransiskus.


Dalam eksepsinya, Tim Advokat Kehormatan Wartawan yang mewakili Tergugat 2 sampai dengan  Tergugat 10, memohon majelis hakim PN Jakpus agar menolak gugatan Penggugat untuk seluruhnya dan menyatakan gugatan Penggugat tidak dapat diterima (_niet onvantkelijke verklaard_). Selain itu, Tim Advokat Kehormatan Wartawan juga memohon majelis hakim PN Jakpus menghukum Pengugat untuk membayar biaya perkara _a quo_.


Tim Advokat Kehormatan Wartawan berargumen bahwa badan peradilan umum (PN Jakpus) tidak berwenang memeriksa dan mengadili masalah internal organisasi kemasyarakatan yang menjadi pokok permasalahan dalam perkara _a quo_. Selain itu, berdasarkan Pasal 53 dan 54 Undang-undang No 17/2013 tentang Organisasi Kemasyarakatan sebagaimana terakhir kali diubah dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang No 2/ 2017 (“UU 17/2013”), undang-undang mengakui dan menjamin kewenangan organisasi kemasyarakatan (“Ormas”) dalam melakukan pengawasan internal.


Dalam eksepsi mereka, Tergugat 2 s.d 10 juga menyampaikan bahwa dikeluarkannya SK DK PWI No. 21/IV/DK/PWI-P/SK-SR/2024 Tentang Sanksi Organisatoris Terhadap Saudara Sayid Iskandarsyah tertanggal 16 April 2024 merupakan wujud pengawasan internal oleh Ormas _in casu_ PWI melalui Dewan Kehormatan PWI Pusat dalam rangka menegakkan kode etik organisasi dan peraturan-peraturan internal PWI yang terdiri dari Peraturan Dasar (PD), Peraturan Rumah Tangga (PRT), Kode Etik Jurnalistik (KEJ), dan Kode Perilaku Wartawan (KPW) yang berlaku mengikat terhadap seluruh anggota PWI.


“Secara hukum, Badan Peradilan Umum c.q. Pengadilan Negeri Jakarta Pusat tidak memiliki kewenangan secara absolut untuk memeriksa, memutus, dan mengadili pokok perkara a quo, sehingga sangatlah beralasan hukum bagi Majelis Hakim Yang Terhormat untuk mengabulkan eksepsi kompetensi absolut dan menyatakan Gugatan _a quo_ tidak dapat diterima (_niet ontvankelijke verklaard_),” demikian eksepsi yang disampaikan Tim Advokat Kehormatan Wartawan.


*Gugatan Kasus Cashback*


Sayid Iskandarsyah menggugat perdata terhadap DK PWI dan seluruh pengurusnya ke PN Jakarta Pusat. Mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PWI itu menggugat perdata Ketua DK Sasongko Tedjo, Wakil Ketua DK Uni Lubis, Sekretaris DK Nurcholis MA Basyari, dan lima anggota lainnya, yakni Asro Kamal Rokan, Akhmad Munir, Fathurraman, Helmi Burman, dan Sibatangkayu Harahap. Selain itu, Bendahara Umum Marthen Selamet Susanto juga termasuk sebagai Tergugat. Mereka itulah Tergugat II-X dalam perkara tersebut.


Dalam gugatannya, Sayid mendalilkan bahwa Surat Keputusan (SK) DK PWI No. 21/IV/DK/PWI-P/SK-SR/2024 Tentang Sanksi Organisatoris Terhadap Saudara Sayid Iskandarsyah tertanggal 16 April 2024 itu menimbulkan kerugian materiil dan immateriil bagi dirinya selaku penggugat. 


Dalam pandangan Sayid dan tim kuasa hukumnya, SK DK tersebut menimbulkan kerugian bagi penggugat, “dengan munculnya kewajiban membayarkan Sejumlah Uang Bagi Penggugat”.  Mereka merujuk pada DK PWI No. 21/IV/DK/PWI-P/SK-SR/2024 tersebut pada halaman 3 diktum kedua, yang menyatakan, “Wajib mengembalikan, secara tanggung renteng bersama dengan Saudara Hendry Ch Bangun, Saudara M Ihsan, dan Saudara Syarif Hidayatullah, uang senilai Rp1.771.200.000 (satu miliar tujuh ratus tujuh puluh satu juta dua ratus ribu rupiah) ke kas Organisasi (PWI Pusat).”


Sayid ikut menandatangani cek pencairan dana Forum Humas senilai Rp1.080.000 (satu miliar delapan puluh ribu rupiah). Ketika DK PWI mulai memeriksa kasus ini, Sayid mengembalikan dana itu ke rekening PWI. Kasus yang semula tertutup itu kemudian terbuka dan ramai menjadi perbincangan publik yang menyebutnya sebagai kasus “cashback”.


Belakangan, DK PWI Pusat mengeluarkan Surat Keputusan Nomor: 37/VI/DK/PWI-P/SK/2024

Tentang Sanksi Pemberhentian Sementara Saudara Sayid Iskandarsyah. Sayid dikenai sanksi pemberhentian sementara selama satu tahun sebagai anggota PWI terhitung sejak keluarnya SK tersebut, yakni 17 Juni 2024.


*Sayid Menggugat DK PWI Rp100 Miliar Lebih*


Dalam surat gugatannya, Sayid menyatakan akibat SK DK PWI tersebut, dia mengalami kerugian materiil yang “secara nyata-nyata telah timbul” dan kerugian immateriil berupa “Kehormatan dan nama baik yang dibangun sejak tahun 1982 menjadi hilang.”


Kerugian materiil dimaksud menyangkut kewajiban menyerahkan sejumlah uang atas dasar SK DK tersebut, senilai Rp1.771.200.000 (satu miliar tujuh ratus tujuh puluh satu juta dua ratus ribu rupiah). Selain itu, kerugian materiil berupa biaya yang ditimbulkan dalam memperjuangkan hak-haknya sebagai penggugat yang telah dia keluarkan senilai Rp100.000.000 (seratus juta rupiah).


Adapun kerugian immateriilnya senilai Rp100.000.000.000 (seratus miliar rupiah). Sehingga total nilai gugatan Sayid berjumlah 101.871.200.000 (seratus satu miliar delapan ratus tujuh puluh satu juta dua ratus ribu rupiah). 


Di luar itu, Sayid menuntut agar para anggota DK PWI/tergugat membayar uang paksa atas atas keterlambatan menjalankan putusan perkara ini nanti senilai Rp5 juta per hari," tuturnya.


(Merah)

Kunjungan Kerja Wakil Bupati Tangerang Ke TPS 3R Tanjung Burung




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com – PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pengelolaan sampah melalui kolaborasi bersama DLHK Kabupaten Tangerang, TPS 3R Tanjung Burung, Bank Sampak Induk (BSI) Kabupaten Tangerang, dan The Ocean Cleanup Indonesia.Tanjung Burung, 11 April 2025 

Dalam kunjungan kerja 100 hari Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah, Manajer Adminstrasi UBP Lontar Suci Purnama Sari turut mendampingi langsung peninjauan kunjungan tersebut. Rombongan menyusuri aliran sungai dengan speedboat kecil untuk melihat langsung sebaran sampah di Sungai Cisadane dilanjut melihat langsung proses pemilahan sampah yang sedang dilakukan.




Di tengah kunjungannya, Wakil Bupati Tangerang menekankan bahwa pengelolaan sampah membutuhkan kerja sama dan kolaborasi dari berbagai pihak. Ia pun menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PLN Indonesia Power UBP Lontar, Pemerintah Kecamatan Teluk Naga, Bank Sampah Induk (BSI) Kabupaten Tangerang, The Ocean Clean Up, dan stakeholder lainnya yang turut berkontribusi dan bersinergi dalam upaya pengelolaan sampah di sekitar Sungai Cisadane.


UBP Lontar berkontribusi dengan menyerap sampah kayu yang sudah dicacah menjadi sawdust, kemudian digunakan sebagai bahan bakar alternatif co-firing di PLTU Lontar. Proses ini menjadi bagian dari upaya hilirisasi pengelolaan sampah menjadi sumber energi yang bermanfaat bagi pembangkit.


"UBP Lontar terus berkomitmen dalam mendukung upaya pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Sampah kayu yang telah diolah menjadi serbuk kayu, kini kami serap sebagai bahan alternatif co-firing di PLTU. Ini adalah bagian dari kontribusi kami dalam mendorong transisi energi yang lebih hijau dan berkelanjutan." ungkap Suci Purnama Sari, Manajer Administrasi UBP Lontar.


Narahubung:

Farid Setiawan

Assistant Manager Umum

PT PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar

farid.setiawan@plnindonesiapower.co.id

+62 812-9550-4326


Sekilas Tentang PLN Indonesia Power

PT PLN Indonesia Power adalah Generation Company terbesar se-Asia Tenggara Sub Holding BUMN kelistrikan yaitu PT PLN (Persero). PLN Indonesia Power selalu berkomitmen untuk menjadi perusahaan energi yang berbasis teknologi, inovasi, dan berorientasi pada masa depan menuju The NEW PLN 4.0 UNLEASHING ENERGY and BEYOND. (*/ red).

KETERANGAN PERS

NO.007/RELEASE/PLNIPBLT/2024