Tangerang,--mitrapubliknews.com,--Berkat kesigapan Babinkamtibmas Polsek Balaraja Polresta Tangerang dan di Bantu Warga masyarakat setempat telah mengamankan 3 (tiga) orang berinisial ML, IR, dan RI pelajar salah satu sekolah Swasta di Kecamatan Sukamulya yang di duga akan melakukan Tawuran Pelajar. Tawuran di wilayah kecamatan Sukamulya.
Ketiga Pelajar tersebut berhasil dicegah dan diamankan oleh anggota Babinkamtibmas Aiptu Dedi Heryandi Polsek Balaraja Polresta Tangerang.Jumat ( 27/10/2023) sore hari.
Dari keterangan sementara pelajar tersebut melakukan Tawuran di daerah Pakuhaji Balaraja, mereka berkumpul di daerah Piruang namun berkat kesigapan Anggota dan Informasi yang cepat dari warga masyarakat setempat informasi tersebut segera di tindak lanjuti, sehingga kejadian Tawuran tersebut dapat di cegah tegas anggota Polsek Balaraja.
Meski menurutnya dalam kelompok tawuran pelajar ini tidak ada perekrutan secara terbuka, namun dengan adanya alumni yang terlibat ada semacam regenerasi untuk melanjutkan tradisi tawuran. “Kalau kita lihat kasat mata dengan ada alumni yang ikut berarti ini ada regenerasi untuk melatih ke adik-adiknya, untuk melanjutkan tradisi tawuran,” ujarnya.
Kapolresta Tangerang Kombespol SIGIT DANY SETIYONO, S.H, S.IK, M.Sc, E.Eng. melalui Kapolsek Balaraja AKP Badri Hasan SM mengimbau para orang tua untuk lebih ketat mengawasi anak-anaknya terutama setelah selesai jam sekolah.
Jangan sampai para remaja yang masih berstatus pelajar ini masih berkeliaran di luar rumah hingga larut malam. “Saya memohon kepada seluruh orang tua agar betul-betul mengawasi anaknya. Kalau misalnya kita tahu mereka sudah pulang sekolah minimal kita harus menghubungi anak kita ada di mana,” tandasnya.
Menurut Kanit Reskrim Polsek Balaraja IPTU IWAN WAHYUDI, S.H, membenarkan adanya ketiga pelajar yang diamankan di Polsek Balaraja dan akan di serahkan kembali kepada masing masing orangtuanya, namun sebelumnya Kepolisian akan mendalami dan didata oleh polisi untuk diberikan pembinaan secara khusus guna mencegah aksi serupa. "Tegasnya".(*/Eben)
Tidak ada komentar
Posting Komentar