Kapolri Hadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-71

Tidak ada komentar
Kapolri Hadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-71

Jakarta, - Mitrapubliknews.com, - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menghadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari HKGB ke 71 Tahun 2023. Perayaan HKGB Tahun ini mengusung tema “Bhayangkari Mendukung Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju“. Acara ini digelar di Kantor Bayangkari Pusat Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2023).

Acara dibuka dengan Pemberian dan Penematan tanda Penghargaan lencana Emas kepada Ny. Niken Arief yg disematkan oleh Ketua Umum Bhayangkari Ny. Juliati Sigit Prabowo. Nampak hadir dalam kegiatan ini Ketua Umum Bhayangkari Pada masanya, Wakil Ketua Umum Bhayngkari Pada Masanya, Irwasum Polri dan PJU Mabes Polri dan diikuti oleh Seluruh Polda dan Polres Jajaran Secara Virtual melalui zoom meeting.

Baca Juga :

Kapolri Sambut Hari Pangan Sedunia: Air adalah Kehidupan, Air adalah Makanan

Densus 88 Tangkap 6 Terduga Teroris di Sumsel dan Kalbar

Ny. Juliati Sigit Prabowo selaku Ketua Umum Bhayangkari dalam sambutannya Mengucapkan selamat memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke- 71 tahun 2023.

“Semoga Bhayangkari dapat terus memberikan dukungan positif kepada Polri demi mewujudkan Pemilu yang damai dan Indonesia yang maju,” Ungkap Ny. Juliati.

Istri dari Kapolri itu berharap kepada seluruh jajaran Bhayangkari untuk dapat Menjadikan keluarga yang bersih, nyaman dalam menghadapi berbagai jenis tantangan dan ujian serta mendukung suami dalam menjalan tugas.

Selain itu Ny. Juliati Sigit Prabowo Mengajak kepada para pembina Bhayangkari daerah untuk selalu mendukung Polri serta menjaga citra institusi Polri, memiliki trobosan-trobosan kreatif melalui pelatihan dan pembelajaran untuk nantinya memiliki kwalitas yang baik.

“Bhayangkari senantiasa bergerak sesuai visinya meningkatkan kesejahteraan keluarga besar Polri serta masyarakat Indonesia demi mewujudkan Visi dan Misi Bhayangkari dan Wanita adalah tiang negara yang mampu menopang rumah dalam mewujudkan kehidupan rumah tangga yang baik,” Ucapnya

Sementara itu, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Ketua Pembina Bhayangkari, juga memberikan sambutan, mengucapkan terima kasih atas kegiatan-kegiatan Bhayangkari yang telah memberikan dampak positif dalam masyarakat.

“Saya selaku Pembina utama juga mengucapkan terima kasih karena memang banyak sekali yang telah dikerjakan. Selain juga tugas-tugas yang bersifat organisasian, banyak sekali kegiatan-kegiatan yang tentunya ini adalah kegiatan-kegiatan yang dirasakan oleh masyarakat,” kata Kapolri.

Kapolri juga mendorong Bhayangkari untuk terus berinovasi dan menciptakan sumber daya manusia yang unggul dengan selalu memanfaatkan setiap perkembangan ekonomi yang maju dan berkelanjutan.

(*/Acy-Mitrapublik)


(Humas Polri)

Tidak ada komentar