Pantau Pelaksanaan Pilkades, Sekda: Pemungutan Suara Lancar, Tertib dan Aman

Tidak ada komentar
Pantau Pelaksanaan Pilkades, Sekda: Pemungutan Suara Lancar, Tertib dan Aman

Tangerang - Mitrapubliknews.com, - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid, meninjau pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) di Desa Cukanggalih, Kecamatan Curug, Minggu (24/09/2023). Sekda didampingi unsur Forkopimcam Curug mengunjungi tempat pemungutan suara (TPS).

"Alhamdulillah suasana pemungutan suara mulai dari TPS 1 sampai dengan 5, di Desa Cukanggalih, ini berjalan lancar, tertib, aman dan juga kondusif," ujar Sekda.

Baca Juga



Peninjauan tersebut dilakukan guna memastikan pelaksanaan Pilkades dapat berjalan dengan aman dan juga lancar. Ia menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Tangerang mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara pilkades, mulai dari panitia tingkat desa, TPS, hingga tingkat kabupaten.

Dia menyebutkan, pelaksanaan pilkades di Desa Cukanggalih dapat dijadikan contoh untuk pelaksanaan pilkades yang akan datang. Dia berpesan kepada masyarakat, meski berbeda pilihan setelah pelaksanaan pilkades ini, warga harus tetap menjaga silaturahim.

"Kepada masyarakat, tetap jaga kondusifitas dan silahkan mendukung calon kadesnya masing-masing, tetapi silaturahmi jangan sampai putus," imbau Sekda.
(*/Acy-Mitrapublik)

(Diskominfo Kabupaten Tangerang/IQ/nA)

Tidak ada komentar