Korlantas Polri Gelar Evaluasi Untuk Percepat Peluncuran BPKB Elektronik |
Jakarta - Mitrapubliknews.com, - Direktorat Registrasi dan Identifikasi (Ditregident) Korlantas Polri menggelar rapat Anev Pelayanan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) bersama Polda jajaran T.A 2023 di HK Tower, Jakarta, Selasa 12/9/2023. Rapat ini dihadiri oleh 102 peserta dari polda jajaran se Indonesia.
Dirregident Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa rapat Anev ini bertujuan untuk menyamakan persepsi guna meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kita melaksanakan rapat Anev Analisis dan Evaluasi bidang BPKB se Indonesia di ikuti 102 angota sejajaran Polda,” ujar Dirregident Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus.
Baca Juga :
Terapkan TPPU di Kasus Fredy Pratama, Polri Berkomitmen Miskinkan Bandar Narkoba
“Sesuai dengan perintah kapolri bagaimana kita melayani masyrakat dengan pelayanan cepat, mudah dengan kemajuan teknologi dan informasi di era 4.0 ini kita samakan persepsi pada rapat anev ini untuk satu tujuan dan tindakan yang sama,” tambahnya.
Korlantas Polri Brigjen Pol. Yusri Yunus |
Dalam rapat tersebut, Ditrregident Korlantas Polri juga memberikan penghargaan kepada Polda Daerah atas upaya peningkatan pelayanan BPKB kepada masyarakat.
Berikut adalah daftar pemenang penghargaan:
Penghargaan Laporan Harian terbaik diraih Polda Papua, Polda Sumatera Selatan dan Polda DIY, Penghargaan Laporan Bulanan terbaik diberikan ke Polda Metro Jaya, Polda Kalimantan Timur dan Polda Sumatra Barat, Penghargaan Arsip Digital terbaik diberikan kepada Polda Metro Jaya, Polda Sulawesi tengah dan Polda Sulawesi Selatan, Dan terakhir Penghargaan Apresiasi Inovasi dan Prosedur pelayanan terbaik diberikan kepada Polda Sumatera Selatan, Polda Kalimantan Timur,Polda Jambi dan Polda Metro Jaya.
Yusri Yunus juga mengatakan bahwa BPKB Elektronik saat ini masih dalam tahap pengembangan, namun diharapkan dapat diluncurkan pada tahun depan.
“Mudah mudahan tahun depan sudah bisa kita laksanakan, kemarin sudah kita uji coba di beberapa tempat yang ada perbaikan,karena ini menyangkut dengan digital berkesinambungan,” tutupnya.
(*/Acy-Mitrapublik)
(Humas Polri)
Tidak ada komentar
Posting Komentar