Cakades Gintung Nomor Urut 02 Gelar Bakti Sosial di Tiga TPS Desa Gintung

Tidak ada komentar
Cakades Gintung Nomor Urut 02 Gelar Bakti Sosial di Tiga TPS Desa Gintung

Tangerang - Mitrapubliknews.com, - Masa kampanye Pilkades serentak 2024 Kabupaten Tangerang secara resmi berlangsung sejak kemarin. Berbagai kegiatan dilakukan masing-masing calon Kades. Seperti yang dilakukan Amsuri, S.H, calon Kades Gintung, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, melaksanakan Bakti Sosial pembersihan tiga TPS di Desa Gintung.

Pada hari ini calon Kades nomor urut 02 ini mengadakan kampanye  dengan melakukan kegiatan bakti sosial yaitu bersih-bersih area di tiga TPS  Kegiatan ini dilakukan di semua wilayah Desa Gintung. "Ya, hari ini mulai pukul 08:00 sampai 12:00 WIB adalah jadwal kampanye saya dan momen ini saya gunakan dengan melakukan bakti sosial pembersihan area di tiga TPS di semua wilayah Desa Gintung,” kata Amsuri, yang juga seorang Advokat.

Baca Juga :

Disporabudpar Ajak Bimtek Pengelola Wisata Tirta

Jusuf Kalla Apresiasi Unit Donor Darah dan Volunteer Park PMI Kabupaten Tangerang

Semoga, diharapkan Amsuri, S.H yang akrab di panggil Culi, melalui kegiatan ini dapat menjadikan keakraban yang lebih baik dengan keluarga maupun masyarakat serta mampu menyimpan rasa peduli pada lingkungan. “Tujuan intinya menjadikan sebuah nilai bagus untuk masyarakat," ucap Amsuri.

Selain berkampanye, Culi yang didampingi tim sukses dan sejumlah relawan pemenangannya  terus gencar mensosialisasikan dirinya serta nomor urut 02 yang digunakannya di Pilkades Gintung 2024.

"Kami terus berupaya untuk mamaksimalkan waktu, baik melalui temu sapa dengan warga dan kegiatan kemasyarakatan. Tujuannya untuk mengeratkan kekeluargaan. Kalau untuk penjangkauan visi misi sudah dilakukan jauh-jauh hari sebelumnya kepada warga masyarakat Desa Gintung," pungkasnya.

Amsuri mengatakan, selama masa kampanye semua tim dan relawan pendukungnya maupun tim relawan dari lawannya agar tetap menjaga kondusifitas wilayah. Hal tersebut diharapkan supaya kegiatan pelaksanaan Pilkades Gintung berjalan lancar dan aman. "Jangan sampai ada perselisihan, kalau suatu saat misalkan terjadi perselisihan kami akan menyerahkan kepada tim diantara keduanya untuk dilakukan musyawarah," imbuhnya.

Sementara itu, Iyan BA, warga Desa Gintung memuji kemampuan calon Kades nomor urut 02 tersebut. Menurutnya, Amsuri adalah sosok yang cerdas, rendah diri dan bermasyarakat. "Beliau merupakan sosok yang pas untuk memimpin dan bisa menjadikan Desa Gintung yang sejahtera. Baik itu pembangunan infrastruktur, pengembangan SDM maupun program lainnya," kata Iyan BA.

(*/Ajuk-Mitrapublik)

Tidak ada komentar