12 Tahun HUT RSUD Balaraja "Semangat Pembaharuan Menuju RSUD Balaraja yang Efisien Responsif dan Akuntabel"

Tidak ada komentar
12 Tahun HUT RSUD Balaraja "Semangat Pembaharuan Menuju RSUD Balaraja yang Efisien Responsif dan Akuntabel"

Tangerang - Mitrapubliknews.com, - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja sebagai rumah sakit umum daerah merupakan salah satu fasilitas penting baik bagi pemerintah maupun masyarakat. Karena melalui rumah sakit ini dapat memberikan pelayanan sekaligus pemenuhan kebutuhan kesehatan terutama bagi masyarakat di Kabupaten Tangerang. 

Pada hari ini Senin, 20 September 2023 di usia yang ke 12 tahun rumah sakit umum daerah Balaraja yang mengambil tema "Semangat Pembaruan Menuju RSUD Balaraja yang Efisien, Responsif dan Akuntabel" hal ini bertujuan guna  meningkatkan kualitas pelayanan dan memberikan inovasi bagi masyarakat. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur RSUD Balaraja, dr. Corah Usman, M.A.R.S, pada acara Apel Akbar HUT RSUD Balaraja yang Ke-12 tahun pada Rabu (20/09/2023).

Baca Juga

Bupati Zaki Resmikan Unit Endoskopi RSUD Balaraja, Pertama di RS Pemerintah Se-Banten

Bupati Zaki Resmikan Gedung Baru Puskesmas Panongan, Layanan Kesehatan Masyarakat Terpenuhi

RSUD Balaraja yang kini menjelma menjadi rumah sakit daerah terbesar yang mempunyai layanan lengkap namun masih banyak tantangan bagi kita semua untuk terus memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat kabupaten Tangerang dan sekitarnya.

“Meningkatkan diri terus menerus dan sebentar lagi kita juga akan membuat Restra yang baru, karena Restra yang baru akan berakhir di tahun 2023, kita akan membuat Restra RSUD ke depan, lima tahun ke depan, menjadi rumah sakit terdepan di Provinsi Banten,” ujar dr. Corah Usman.

“Alhamdulillah seluruh kegiatan berjalan dengan baik, terimakasih kepada seluruh panitia dan tim ulang tahun RSUD Balaraja ini, dirayakan secara sederhana dari kita oleh kita dan untuk kita,” pungkasnya.

(*/Acy-Mitrapublik)

Tidak ada komentar