Lomba Desa dan Kelurahan, Tim Kemendagri Lakukan Klarifikasi Lapangan di Kelurahan Cisauk

Tidak ada komentar


Tangerang, - Mitrapubliknews.com, - Tim Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan klarifikasi lapangan di Kelurahan Cisauk, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, terkait lomba desa dan kelurahan tingkat regional II (Jawa dan Bali) tahun 2023. Kelurahan Cisauk masuk nominasi lima terbaik untuk lomba desa dan kelurahan tingkat regional II (Jawa dan Bali).

"Kelurahan Cisauk berhasil menjadi salah satu yang terbaik diantara 2.879 Kelurahan yang ada di wilayah Regional II. Semua ini berkat kerja keras Pemerintah Kelurahan, Pemerintah Kecamatan Pemerintah Provinsi, masyarakat serta pihak lainnya," kata Kepala Subdir Kemendagri, Nana Wahyudi. 

Baca Juga : 


Diketahui Kemendagri mengadakan Lomba Desa dan Kelurahan sebagai salah satu bentuk evaluasi dan penilaian perkembangan penyelenggaraan pemerintahan, kewilayahan, dan kemasyarakatan. Lomba ini menitikberatkan poin inovasi pada tata kelola penyelenggaraan pemerintahan, pemanfataan potensi dan sumber daya yang dimiliki, pelayanan publik, dukungan dalam pemulihan ekonomi, dan penanganan dinamika sosial menyambut perhelatan Pemilu serentak 2024. 

"Penilaian Lomba dilaksanakan melalui tahapan penilaian administrasi, klarifikasi lapangan pemaparan calon juara lomba dan tahapan penetapan juara," kata Nana Wahyudi. 

Menurut dia, klarifikasi di Kelurahan Cisauk merupakan tahapan untuk menilai kesesuaian data dan informasi berdasarkan dokumen hasil penilaian administrasi, dan hasil pemaparan dengan kondisi riil di lapangan.

"Semoga pelaksanaan klarifikasi ini bisa berjalan lancar, para pihak yang terkait dapat memberikan informasi sejelas- jelasnya terkait apa yang ditanyakan oleh tim," katanya. 

Sementara itu, Camat Cisauk Kabupaten Tangerang Muhamad Yusuf Fachroji mengaku bangga atas lolosnya Kelurahan Cisauk, Kecamatan Cisauk dalam lima besar Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Regional II Jawa dan Bali tahun 2023.

"Semoga bisa juara menjadi yang terbaik di Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat regional II. Terdapat beberapa inovasi yang dijalankan oleh pemerintah Kelurahan setempat yang mengantarkan menjadi juara I mewakili Provinsi Banten," harap dia.

(*/Muhamad Acoy)


(Diskominfo Kab.Tangerang/RS/nA)

Tidak ada komentar