Peduli Lingkungan, Pemdes Rawa Rengas Bersama Kecamatan Kosambi Dan Masyarakat Melaksanakan Kerja Bakti

Tidak ada komentar



Tangerang, - Mitrapubliknews.com, - Kecamatan Kosambi Bersama Pemerintah Desa Rawa Rengas Melaksanakan Kegiatan Kerja Bakti dalam rangka Bersih - bersih lingkungan untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dari sampah, dengan saling menjaga lingkungan serta peduli terhadap kebersihan lingkungan.


Pelaksanaan Kerja Bakti Bersih-bersih Lingkungan Dengan menggunakan Mobil Pengangkut Sampah, Dilaksanakan Disepanjang Kali (Dibersihkan Secara Bertahap) Diwilayah Desa Rawa Rengas Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang.(04/06/2023)


Dadang Sudrajat S. Sos. MM. M.Si Camat Kosambi Menyampaikan, Bahwa persoalan sampah yang ada di wilayah kecamatan kosambi adalah tanggung jawab bersama, baik itu warga maupun aparatur pemerintah. "Kami, berharap dengan sangat kepada warga kecamatan dan sekitarnya, mari hilangkan kebiasaan membuang sampah yang bukan pada tempatnya, ayo tetapkan pola hidup sehat dan utamakan keindahan lingkungan," ucap Dadang Sudrajat S.Sos.MM.M.Si Camat Kosambi.


H. Slamet Riyadi Kepala Desa Rawa Rengas Menyampaikan, Kegiatan Kerja Bakti Pemerintah Desa Rawa Rengas Bersama Kecamatan Kosambi Dan Masyarakat Dilaksanakan Bersama-sama Untuk Mewujudkan Lingkungan Yang Bersih Dari Sampah Dengan Saling Menjaga Lingkungan. "Ayo terapkan pola hidup sehat dan utamakan keindahan lingkungan Agar Tercipta Wilayah Desa Rawa Rengas Menjadi Lingkungan Yang Bersih Dan Sehat," kata Kades Rawa Rengas.


Pelaksanaan Kegiatan Kerja Bakti Pemerintah Desa Rawa Rengas Bersama Kecamatan Kosambi Dan Masyarakat Dilaksanakan untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dari sampah, mengingatkan kita semua akan pentingnya hidup sehat. dengan selalu menjaga kebersihan sebagai bentuk kepedulian dalam rangka mewujudkan lingkungan yang bersih. Mewujudkan lingkungan yang Bersih dan Sehat.

(*/Muhamad Acoy)

Tidak ada komentar